Resep Masakan Bayi: Tim Tahu

Resep Masakan Bayi: Tim Tahu
Foto: carimakananbayi.com

Bayi yang akan menginjak umur 1 tahun sangat baik untuk mengkonsumsi makanan lanjutan seperti Tim Tahu ini.


Bahan-bahan:

  • 50 gram wortel yang sudah di parut
  • 50 gram tahu yang sudah dihancurkan
  • 50 gram tepung beras merah/ putih
  • 500 ml air
  • 20 gram daun bayam yang diiris halus
  • 50 gram tomat diiris  kecil-kecil
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam dapur secukupnya

Cara Membuat Tim Tahu:

  1. Masukkan tepung beras, tahu, wortel, dan air ke dalam sebuah mangkuk lalu tim.
  2. Saat sedang di tim sambil di aduk pelan-pelan.
  3. Setelah setengah matang, masukkan ayam dan aduk lagi.
  4. Masak sampai tim benar-benar lunak. Angkat dan haluskan dengar blender.
  5. Setelah halus, saring, dan hidangkan dengan air tomat.

Cara Membuat Air Tomat:

  1. Rendam tomat ke dalam air panas sekitar 10 menit. Angkat.
  2. Hancurkan tomat dan saring airnya.
  3. Tambahkan 100 ml air dan gula secukupnya.

Demikian Resep Membuat Masakan Bayi Tim Tahu yang cukup mudah untuk membuatnya. Silakan dicoba di rumah dengan mengikuti panduan resep dan langka-langkah di atas. Selamat mencoba 🙂