Cokelat Fiesta
Tanggal: Sabtu, 4 Juni 2016
Tempat: Indonesia Convention Exhibiton (ICE) BSD, Tangerang
Harga Tiket Masuk (HTM): Rp. 250.000,- (berlaku untuk 4 orang)
Dalam rangka merayakan ulang tahun Dapur Cokelat ke-15, akan hadir karnaval cokelat terbesar pada 4 Juni 2016 di Indonesia Convention Exhibiton (ICE) BSD, Tangerang. Siapkan dirimu untuk menikmati cokelat sepuasnya, kesempatan mendapatkan 2 unit Vespa seri S dan bernyanyi bersama Kahitna.
Segera dapatkan tiketnya di seluruh Outlet Dapur Cokelat Jabodetabek terdekat untuk bergabung dalam kemeriahan Cokelat Fiesta. Harga tiketnya 250 ribu, 1 tiket berlaku untuk 4 orang dan pembelian tiket bisa dilakukan di seluruh Outlet Jabodetabek dan Surabaya.
Jangan sampai terlambat karena jumlah tiket terbatas!