Fish Sandwich yang lezat ini sangat pas untuk dijadikan sarapan sehari-hari dan juga cocok untuk dijadikan bekal anak di sekolah. Dengan berbahan sederhana dan mudah membuatnya bisa menjadikan santapan ini menjadi sarapan favorit buat buah hati Anda.
Bahan-bahan:
- 2 buah roti bun (dibelah dua). Bisa diganti dengan roti tawar biasa bila ingin lebih praktis.
- 2 lembar daun selada
- 2 lembar keju Kraft Single
- Tomat secukupnya. Diiris tipis-tipis
- Ketimun secukupnya. Diiris tipis-tipis
Bahan Isian Roti/Burger:
- 100 gram daging ikan. Dicincang halus
- 5 sdm tepung roti
- 1 butir telur ayam
- 1 sdm bawang bombai cincang
- 1 sdt bawang putih cincang
- ½ sdt thyme
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdm seledri cincang
- ½ buah kaldu blok instan
- Minyak secukupnya
Bahan Saus:
- 1 butir kuning telur ayam. Direbus lalu digeprek
- 2 sdm mayones
- 1 sdm bawang bombai cincang
- 1 sdm saus tomat
- Merica bubuk secukupnya
- Cuka secukupnya
- Garam secukupnya
Cara Membuat Fish Sandwich:
- Buat isian roti/burger. Campur semua bahan jadi satu dan aduk rata. Bentuk bulat pipih menjadi dua buah, lalu kukus selama 20 menit hingga matang. Angkat.
- Sesaat sebelum dihidangkan, masak campuran bahan dalam wajan panggangan yang telah diberi sedikit minyak, masak sambil sesekali bolak-balik hingga berwarna kecoklatan. Angkat.
- Buat saus. Campur semua bahan menjadi satu, lalu aduk rata.
- Panggang sebentar roti tawar atau roti bun yang telah dibelah dua hingga berwarna kecoklatan.
- Ambil salah satu belahan roti. Susun daun selada, lalu tambahkan saus dan burger ikan di atasnya.
- Letakkan keju Kraft Sigle bersama irisan tomat dan ketimun
- Tutup dengan belahan roti lainnya.
- Sajikan atau masukan ke dalam wadah tertutup sebagai bekal anak ke sekolah.
Demikian Resep Membuat Fish Sandwich Sederhana yang cukup mudah untuk membuatnya. Silakan dicoba di rumah dengan mengikuti panduan resep dan langkah-langkah di atas. Selamat mencoba 🙂