Patisserie au Cafe Thematic Bazaar
Tanggal: 2 – 6 Desember 2015
Tempat: Puri Indah Mall
Memasuki awal Desember, Bazaar Addict akan menggelar satu lagi bazaar fashion & makanan. Mengambil tema Patisserie au Cafe, bisa dipastikan dekorasi dan warna-warna yang menghiasi lokasi bazaar akan bernuansa manis dengan pastries & cupcakes.
Bazaar ini akan menghadirkan beragam tenant. Para pengunjung bisa menemukan beragam item fashion seperti baju, sepatu, aksesoris, tas, dompet, dan lainnya. Ada juga produk perlengkapan bayi, dekorasi rumah, dan tentunya yang selalu menjadi incaran banyak orang yaitu jajanan unik.
Untuk menambah keceriaan susana, penyelenggara bazaar telah menyiapkan hadiah-hadiah buat para pengunjung. Jadi, buat yang mau belanja aneka kebutuhan, bazaar ini bisa menjadi salah satu referensi yang oke sehingga sangat sayang bila dilewatkan.
Info Selengkapnya:
@bazaaraddict