Ayam Bakar Betutu merupakan masakan ayam khas dari Bali yang memiliki citarasa pedas.
Seperti masakan khas Bali pada umumnya, Ayam Bakar Betutu menggunakan bumbu cabai yang cukup banyak dan dimasak bersama-sama dengan ayamnya. Ayam betutu biasanya memakai ayam kampung karena lebih nikmat dibanding ayam negeri.
Sebenarnya ada banyak cara memasak ayam betutu. Tergantung dari selera ataupu daerah masing-masing karena ayam betutu biasanya juga berbeda-beda di tiap daerah di Bali. Bumbunya pundimodifikasi sesuai dengan selera.
Penasaran ingin membuat ayam betutu sendiri? Berikut kami sajikan Resep Ayam Bakar Betutu beserta langkah-langkah membuatnya.
Bahan- bahan:
- 1 ekor ayam. Ambil bagian dalam isi ayam
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 100 gram daun singkong rebus. Iris halus
- 2 batang serai. Iris bagian yang putih
- 4 lembar daun jeruk
- 3 sdm minyak untuk menumis
- Daun pisang secukupnya
Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah
- 4 buah cabai rawit merah
- 1 sendok teh terasi
- 2 cm kunyit
- ½ sendok makan ketumbar
- 2 cm jahe. Diparut
- 2 cm lengkuas. Diparut
- Garam secukupnya
- Gula merah secukupnya
Cara Membuat Ayam Bakar Betutu:
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 10 menit lalu sisihkan.
- Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus hingga harum.
- Tambahkan serai yang telah diiris. Aduk rata lalu angkat.
- Bagi bumbu yang telah ditumis menjadi dua. Satu bagian campur dengan daun singkong dan daun jeruk lalu aduk hingga rata. Bagian sisanya lumurkan pada seluruh bagian luar ayam.
- Masukkan daun singkong yang telah dibumbui ke dalam rongga ayam.
- Bungkuslah ayam dengan daun pisang kemudian kukus ayam selama 20 menit.
- Panggang ayam yang telah dikukus hingga matang lalu angkat.
- Sajikan ayam dengan cara dibelah dengan isinya.
Demikian Resep Ayam Bakar Betutu yang cukup mudah untuk membuatnya. Silakan dicoba di rumah dengan mengikuti panduan resep dan langka-langkah di atas. Selamat mencoba 🙂