Jajanan Buka Puasa: Lumpia Gulung Isi Daging

Lumpia Gulung Isi Daging (Foto: citaraindonesia.co.id)

Ingin berbuka puasa yang lezat dan lumayan mengenyangkan? Bunda bisa mencoba membuat Lumpia Gulung Isi Daging ini. Daging asap yang dipadukan yang dipadukan dengan keju dan mayones dijamin akan membuatmu ketagihan menyantapnya.


Bahan-bahan:

  • 10 lembar kulit lumpia siap pakai
  • 10 lembar nori
  • 10 lembar daging asap
  • 10 lembar keju rendah lemak
  • 425 ml minyak goreng

Bahan Isi:

  • 100 gram cream cheese
  • 2 sdm mayones
  • ½ sdt merica bubuk
  • ½ sdt garam

Cara Membuat Lumpia Gulung Isi Daging:

  1. Campur semua bahan isi. Aduk rata.
  2. Ambil kulit lumpia. Susun nori hingga permukaanya hampir tertutup, lalu lapisi dengan daging asap dan keju.
  3. Tambahkan adonan isi. Gulung adonan hingga padat dan rapi.
  4. Panaskan minyak goreng. Goreng lumpia hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
  5. Sajikan untuk berbuka puasa.

Demikian Resep Membuat Lumpia Gulung Isi Daging yang sangat mudah untuk membuatnya. Silakan dicoba di rumah dengan mengikuti panduan resep dan langkah-langkah di atas. Selamat mencoba 🙂