Resep Membuat Bakso Daging Ayam yang Kenyal

Resep Membuat Bakso Daging Ayam yang Kenyal
Foto: makanajib.com

Bakso daging ayam bisa jadi alternatif Anda yang tidak begitu menyukai atau tidak diperbolehkan makan daging sapi. Proses pembuatan resep ini cukup mudah, seperti halnya membuat bakso dari daging sapi.


Bahan Bakso:

  • 500 gram dada ayam
  • 150 ml air es
  • 1 sdm kecap ikan
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdm minyak goreng
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 1/4 sdt baking powder
  • 1/2 sdt baking soda
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

Bahan Kuah:

  • 2 liter air kaldu dari air rebusan bakso dan tulang ayam
  • 2 sdt kaldu bubuk
  • 5 siung bawang putih. Dihaluskan
  • 2 sdm kecap ikan
  • 1 sdt merica bubuk
  • 2 sdt garam
  • 2 batang daun bawang
  • Bawang goreng untuk taburan
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Bakso Daging Ayam yang Kenyal:

  1. Siapkan food processor. Potong dada ayam berbentuk kotak-kotak (kubus) lalu haluskan di food processor.
  2. Tambahkan 5 sdm air es perlahan-lahan dan lanjutkan pemrosesan sampai cincangan daging membentuk gumpalan.
  3. Siapkan mangkuk, masukkan sisa air es, kecap ikan, garam, gula, kaldu bubuk, baking powder, baking soda, merica, minyak goreng, dan tepung maizena. Aduk hingga rata.
  4. Tuangkan larutan tepung ke permukaan adonan daging, lalu aduk perlahan dan biarkan cairan terserap. Aduk hingga merata.
  5. Siapkan mangkuk berisi air es, dengan tangan dalam keadaan basah, ambil adonan kemudian bantingkan ke mangkuk. Lakukan sekitar 10 kali atau hingga gumpalan adonan terlihat elastis atau kenyal. Jika tangan masih lengket saat membanting adonan, segera celupkan ke dalam air es.
  6. Tutup permukaan mangkuk dengan plastik. Masukkan adonan ke dalam freezer selama 30 menit
  7. Sesudah itu, siapkan panci berisi air dan rebus hingga mendidih.
  8. Keluarkan adonan dari freezer, ambil 1 sdm adonan dan dengan bantuan sendok bentuk adonan menjadi bulatan-bulatan dengan diameter sekitar 1 1/2 – 2 cm atau sesuai dengan selera. Masukkan adonan yang telah berbentuk bulat tadi ke air panas.
  9. Rebus bulatan-bulatan bakso di api dengan menggunakan api kecil. Jangan sampai air mendidih hingga bergolak, air hanya dididihkan hingga mengeluarkan letupan-letupan kecil saja bukan  benar-benar mendidih. Masak hingga semua bakso mengapung. Bakso dapat dikatakan telah matang bila bagian tengahnya sudah tidak berwarna merah muda.
  10. Siapkan mangkuk berisi air dan es batu, tiriskan bakso dengan saringan kawat dan sisihkan airnya untuk kuah. Masukkan bakso ke dalam air berisi es dan rendam hingga dingin. Bakso siap untuk diolah dan bila belum diperlukan bisa dimasukkan ke dalam freezer.

Cara Membuat Kuah Bakso:

  1. Siapkan wajan, tumis bawang putih hingga harum dan matang. Angkat.
  2. Siapkan panci berisi air rebusan bakso, tambahkan tumisan bawang putih, kecap ikan, merica bubuk, dan kaldu bubuk.
  3. Rebus hingga mendidih, lalu masukkan bakso dan daun bawang. Masak hingga matang. Cicipi rasanya. Angkat.
  4. Siapkan mangkuk, tuangkan bakso dan taburi dengan bawang goreng serta tambahkan saus sambal, kecap manis, dan cabai rawit sesuai selera.
  5. Sajikan.

Demikian Resep Membuat Bakso Daging Ayam yang cukup mudah untuk membuatnya. Silakan dicoba di rumah dengan mengikuti panduan resep dan langkah-langkah di atas. Selamat mencoba 🙂